Manchester – Pelatih Newcastle United, Eddie Howe, membantah rumor ketertarikannya untuk menggantikan posisi Ruben Amorim sebagai manajer Manchester United. Howe menyatakan masih sangat bahagia dan betah menukangi klub asal Tyneside tersebut.
Spekulasi Manajer Baru MU
Kursi kepelatihan Manchester United saat ini tengah kosong menyusul pemecatan Ruben Amorim. Darren Fletcher, yang sebelumnya menjabat sebagai pelatih tim U-18 MU, kini didapuk sebagai pelatih sementara Setan Merah.
Di tengah kekosongan tersebut, berbagai spekulasi mengenai calon manajer baru MU mulai bermunculan. Salah satu nama yang dianggap cocok untuk membesut klub berjuluk Setan Merah itu adalah Eddie Howe.
Bahkan, legenda Manchester United, Paul Scholes, sempat menyuarakan harapannya agar MU dilatih oleh Howe. “Eddie Howe, Eddie Howe. Saya tidak yakin tentang rekannya [asisten manajer Jason Tindall], tapi jelas untuk dia,” ujar Scholes mengenai potensi Howe melatih MU, dikutip dari The Overlap.
Howe Fokus di Newcastle
Eddie Howe sendiri saat ini masih terikat kontrak sebagai manajer Newcastle United sejak 2021. Di bawah kepelatihannya, The Magpies berhasil mempersembahkan satu gelar Piala Liga Inggris.
Menanggapi rumor yang mengaitkannya dengan Manchester United, Howe menegaskan komitmennya terhadap Newcastle. Ia merasa segala sesuatunya berjalan baik di klubnya saat ini, meskipun Newcastle United masih tertahan di peringkat ke-9 klasemen Liga Inggris.
“Tidak, tidak untuk saat ini. Yang terpenting bagi saya adalah kebahagiaan dalam peran ini. Kebahagiaan dalam pekerjaan dan hubungan yang saya miliki dengan orang-orang di sekitar saya memang tidak selalu konsisten baik dan hal-hal dapat berubah di klub sepak bola mana pun. Tetapi, saat ini, saya sangat bahagia,” ungkap Howe, seperti dilansir dari Sky Sports.
Pernyataan Howe tersebut secara tegas menutup kemungkinan dirinya untuk hijrah ke Old Trafford dalam waktu dekat.






