Rabu, Oktober 4, 2023
BerandaDaerahPolsek Rajadesa Polres Ciamis Monitoring Pemberangkatan PPDI Kec. Rajadesa

Polsek Rajadesa Polres Ciamis Monitoring Pemberangkatan PPDI Kec. Rajadesa

Polres Ciamis Polda Jabar – Polsek Rajadesa Polres Ciamis Polda Jabar melaksanakan monitoring pemberangkatan PPDI Kecamatan Rajadesa. Monitoring dilaksanakan di sekitar lokasi pemberangkatan di kawasan depan Masjid Baetul Huda Rajadesa, Kecamatan Rajadesa, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (25/01/2023).

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka antisipasi gangguan kamtibmas. Selain itu juga dalam rangka untuk memelihara kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Rajadesa Polres Ciamis Polda Jabar.

Kapolsek Rajadesa Polres Ciamis Polda Jabar AKP Iis Yeni Idaningsih, SH., M.H., mengatakan, monitoring ini bertujuan untuk antisipasi gangguan kamtibmas. Serta memastikan pemberangkatan berjalan lancar dan tertib hingga kembali lagi ke wilayah hukum Polsek Rajadesa.

“Kami himbau kepada anggota PPDI Kecamatan Rajadesa agar tidak membawa barang-barang berbahay dan tetap selalu menjaga nama baik Rajadesa. Total ada 110 orang PPDI Rajadesa yang akan berangkat dalam rangka Silaturahmi Nasional Jilid III di Jakarta Tahun 2023,” ucap AKP Iis Yeni Idaningsih.

Kapolsek Rajadesa Polres Ciamis Polda Jabar menambahkan, monitoring ini bagian dari pada tugas pokok dan fungsi Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. Sehingga kehadiran Polri ditengah masyarakat benar-benar dirasakan kenyamanan dan keamanannya.

Barkah

#KapolresCiamis
#POLRESCIAMISPOLDAJABAR
*HUMAS POLRES CIAMIS*

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Selamat Hari Jadi Kampung Beruspot_img

Most Popular

Recent Comments